Perkuat Sinergi Polri dan Ulama, Kapolres Kediri Sambangi Ketua PCNU Kabupaten Kediri

Kediri – Polres Kediri terus memperkuat komitmennya dalam menjalin kemitraan strategis dengan tokoh agama di wilayah hukumnya. Salah satu langkah nyata dilakukan oleh Kapolres Kediri AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. dengan bersilaturahmi ke kediaman Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Kediri, KH. Muhammad Ma’mun Mahfud atau yang akrab disapa Gus Ma’mun, Rabu (16/7/2025).
Kunjungan ini bukan sekadar ajang silaturahmi biasa, namun menjadi momen penting dalam membangun komunikasi yang konstruktif antara institusi kepolisian dan organisasi keagamaan. Kedua pihak membahas sejumlah isu strategis, mulai dari penguatan peran tokoh agama dalam menjaga ketenteraman sosial hingga perlunya sinergi dalam menyikapi tantangan kebangsaan yang terus berkembang.
Dalam pernyataannya, Kapolres Kediri menegaskan bahwa kehadiran Polri di tengah masyarakat tidak bisa berjalan optimal tanpa dukungan penuh dari para tokoh agama yang memiliki pengaruh moral dan spiritual. “Sinergi antara kepolisian dan tokoh agama sangat dibutuhkan dalam mewujudkan stabilitas dan ketentraman di masyarakat. Kami berharap jalinan baik ini terus terjaga dan berkembang,” ujarnya.
AKBP Bramastyo juga menambahkan, kunjungan ini merupakan bagian dari strategi pendekatan humanis yang terus dikembangkan Polres Kediri, di mana dialog dan kemitraan dengan seluruh elemen masyarakat menjadi fondasi utama dalam menciptakan situasi yang kondusif.
Sementara itu, Gus Ma’mun menyambut hangat kedatangan Kapolres dan menyampaikan apresiasi atas langkah Polres Kediri dalam membangun komunikasi yang terbuka dengan para tokoh agama. Menurutnya, sinergi antara kepolisian dan ulama akan memberikan dampak besar dalam memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan religiusitas di tengah masyarakat.
“Kerja sama lintas sektor seperti ini sangat penting untuk membangun masyarakat yang damai, religius, dan toleran. Kami di NU selalu terbuka untuk bekerja sama demi kemaslahatan umat dan bangsa,” tutur Gus Ma’mun.
Ia juga berharap agar komunikasi yang terjalin tidak hanya berlangsung sesaat, tetapi menjadi awal dari kerja sama yang lebih intensif dalam berbagai program keumatan dan kebangsaan, seperti pendidikan anti-radikalisme, pembinaan generasi muda, dan penguatan moderasi beragama.
Silaturahmi ini diharapkan menjadi fondasi kuat dalam membangun hubungan kelembagaan antara PCNU Kabupaten Kediri dan Polres Kediri. Lebih dari itu, sinergi ini menjadi simbol kolaborasi antara kekuatan moral dan kekuatan hukum untuk menjaga kedamaian, persatuan, dan ketahanan sosial masyarakat Kabupaten Kediri.




