Kapolri Cup 2025 Naik Level Internasional, 1.147 Peserta Siap Berlaga di Kejuaraan Menembak IPSC Level 3

Depok, Jawa Barat — Kejuaraan menembak tahunan bergengsi Kapolri Cup 2025 resmi naik level menjadi ajang internasional dengan standar International Practical Shooting Confederation (IPSC) Level 3. Event ini akan digelar pada 17 hingga 20 Juli 2025 di Lapangan Tembak Presisi Hugeng Imam Santoso, Korbrimob Polri, Kelapa Dua, Depok, sebagai bagian dari peringatan Hari Bhayangkara ke-79.
Dalam konferensi pers yang digelar pada Rabu pagi (16/7), Irjen Pol. Drs. Widodo, S.H., M.H., selaku penanggung jawab kegiatan, menegaskan bahwa peningkatan level kompetisi ini merupakan langkah strategis untuk menjadikan Kapolri Cup sebagai ajang prestisius berkelas dunia. “Tahun-tahun sebelumnya hanya level 2, sekarang kami naikkan menjadi level 3 agar tantangannya lebih tinggi dan atmosfer pertandingan lebih semarak,” ujarnya.
Kejuaraan ini berhasil menarik animo besar dari berbagai kalangan. Total 1.147 peserta telah terdaftar secara resmi, terbagi dalam dua kategori utama yakni kategori umum dan kategori internal Polri. Peserta dari kategori umum mencakup anggota IPSC maupun non-IPSC, tokoh kementerian/lembaga, hingga insan media. Sementara kategori Polri melibatkan pejabat utama Mabes Polri, perwakilan 36 Polda, hingga Taruna Akpol yang memiliki kemampuan menembak.
Kapolri Cup 2025 akan mempertandingkan tiga jenis perlombaan utama, yakni Tembak Reaksi (IPSC dan non-IPSC), Tembak Shoot Off (adu cepat antar peserta), dan Tembak Presisi (penilaian akurasi dari jarak 25 meter). Ketiga jenis lomba ini dirancang tidak hanya untuk menguji ketangkasan, tetapi juga sebagai ajang pembinaan dan penjaringan atlet menembak berbakat.
“Selain meningkatkan semangat berkompetisi, ajang ini juga menjadi sarana pembinaan atlet, baik dari kalangan sipil maupun dari internal kepolisian,” kata Irjen Pol. Widodo. Ia juga menekankan bahwa olahraga menembak selaras dengan kebutuhan profesionalisme tugas kepolisian, serta menjadi bagian dari peningkatan kemampuan individu.
Sementara itu, Kabag Penum Divhumas Polri, Kombes Pol. Erdi A. Chaniago, S.I.K., S.H., M.Si., menambahkan bahwa kegiatan ini juga menjadi wujud keterbukaan Polri kepada publik dan media. “Ini bagian dari rangkaian perayaan HUT Bhayangkara ke-79. Kami harap masyarakat bisa menyaksikan dan mendukung, serta menjadi inspirasi untuk menjunjung tinggi sportivitas,” ujarnya.
Panitia pelaksana menegaskan bahwa tidak ada pendaftaran on the spot. Seluruh peserta telah mendaftar secara resmi sebelum tenggat waktu yang ditentukan, sebagai bagian dari upaya menjaga kualitas dan ketertiban pelaksanaan lomba.
Dengan peningkatan status menjadi kejuaraan internasional, Kapolri Cup 2025 diharapkan menjadi momentum penting untuk memperkuat reputasi olahraga menembak nasional, sekaligus menjadi simbol sinergi antara keamanan, prestasi, dan profesionalisme.




