Kunjungi Korban Kebakaran di Jamsaren, Mbak Wali Serahkan Bantuan dan Tawarkan Solusi Pembangunan Rumah

KEDIRI – Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswati atau yang akrab disapa Mbak Wali, menunjukkan kepedulian nyata terhadap warganya dengan mengunjungi lokasi kebakaran di Jalan Halim Perdana Kusuma, Kelurahan Jamsaren, Kecamatan Pesantren, pada Rabu (9/7/2025). Kebakaran yang menimpa rumah milik Fatchullah Agos Noyang tersebut terjadi pada pagi hari dan meski tidak menimbulkan korban jiwa, kerugian material yang diderita cukup besar.
Dalam kunjungannya, Mbak Wali tidak datang dengan tangan kosong. Ia memberikan berbagai bentuk bantuan logistik kepada korban, termasuk paket sembako, bantuan lansia, selimut, terpal, makanan siap saji, peralatan dapur, dan kebutuhan pokok lainnya. Bantuan tersebut disalurkan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Kediri sebagai bentuk respon cepat pemerintah atas musibah yang terjadi.
“Kedatangan kami hari ini sebagai bentuk empati dan kepedulian. Berdasarkan cerita korban, saat kejadian hanya ibu yang berada di rumah, sementara bapak dan anaknya keluar. Saat menyalakan pompa air, diduga terjadi korsleting hingga memicu kebakaran,” jelas Mbak Wali di sela kunjungannya.
Ia menegaskan, kehadiran Pemerintah Kota Kediri dalam situasi seperti ini merupakan komitmen untuk membantu warganya yang sedang dalam kesulitan. Tak hanya sebatas bantuan logistik, Pemkot Kediri melalui Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman juga akan melakukan kajian terhadap kondisi rumah. Bila memenuhi syarat, rumah korban akan diupayakan untuk dibangun kembali.
“Intinya, Pemerintah Kota Kediri tidak tinggal diam. Kami akan berupaya agar korban tetap mendapatkan kehidupan yang layak. Saat masyarakat tertimpa musibah, negara dan pemerintah wajib hadir,” tegasnya.
Selain bantuan dan rencana pembangunan ulang rumah, Mbak Wali juga menekankan pentingnya edukasi dan sosialisasi mitigasi kebakaran kepada masyarakat. Mengingat Kota Kediri memiliki banyak kawasan padat penduduk, peningkatan kewaspadaan warga menjadi hal yang sangat penting untuk mencegah kejadian serupa di masa depan.
“BPBD dan Damkar akan terus gencar menyosialisasikan pentingnya pencegahan dan kesiapsiagaan menghadapi kebakaran. Harapannya, masyarakat bisa lebih memahami risiko dan cara mitigasi agar musibah seperti ini tidak terulang,” imbuhnya.
Kepala Pelaksana BPBD Kota Kediri, Joko Arianto, menjelaskan bahwa kebakaran yang terjadi menghanguskan bagian belakang rumah, termasuk dapur dan kamar. Ia mengapresiasi respons cepat Lurah Jamsaren yang segera menghubungi pemadam kebakaran, sehingga api tidak menyebar lebih luas. “Kami dari BPBD juga langsung melakukan pendataan kebutuhan korban dan menyalurkan bantuan sesuai instruksi Mbak Wali. Pemerintah harus hadir saat masyarakat membutuhkan,” ujarnya.
Turut mendampingi dalam kunjungan tersebut antara lain Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Hery Purnomo, Camat Pesantren Widiantoro, perwakilan Dinas Sosial, Lurah Jamsaren Tri Amin, serta beberapa pihak terkait lainnya. Kehadiran para pejabat ini mempertegas komitmen Pemkot Kediri dalam menangani bencana dan menjamin keselamatan serta kesejahteraan warganya.




