NasionalOlahraga

Persik On Fire! Persiapan Matang, Macan Putih Siap Guncang BRI Super League 2025/2026

Kediri – Persik Kediri datang ke musim baru BRI Super League 2025/2026 dengan modal kepercayaan diri tinggi. Tak mau mengulangi inkonsistensi musim lalu, Macan Putih kini hadir dengan wajah yang lebih siap, lebih kompak, dan lebih “haus” akan kemenangan.
Di bawah komando pelatih anyar asal Malaysia, Ong Kim Swee, skuad Persik tak hanya memulai persiapan lebih dini, tapi juga menjalani salah satu pramusim paling terorganisir sepanjang sejarah klub.
“Kita salah satu tim Liga 1 yang persiapannya paling awal dan paling matang,” ujar Arthur Irawan, Business Development Director Persik Kediri, Selasa (5/8/2025)
Arthur menambahkan, keberhasilan pramusim ini tak lepas dari tangan dingin Coach Ong yang disebutnya sangat rapi dalam menyusun rencana latihan, uji coba, hingga manajemen waktu.
“Pre-season plan dari Coach Ong sangat detail dan teliti. Semua berjalan lancar. Ini yang membuat atmosfer tim sangat positif,” imbuh Arthur.
Persik diketahui sudah menjalani laga uji coba melawan sederet tim kuat seperti Persebaya Surabaya (dua kali), PSIM Yogyakarta, Persiku Kudus, Sinar Harapan, dan ditutup dengan kemenangan atas Deltras Sidoarjo. Namun, Arthur menekankan, hasil uji coba bukan target utama.
“Tujuan utama uji coba adalah untuk melihat kekuatan, menemukan kekurangan, dan menyempurnakan taktik,” tegasnya.
Dari sisi teknis, kombinasi latihan fisik, strategi menyerang, dan pematangan transisi permainan sudah terlihat signifikan. Komposisi pemain juga makin solid, termasuk hampir lengkapnya kuota pemain asing, yang diyakini akan memperkuat daya saing tim.
“Kalau soal kesiapan, musim ini jauh lebih baik. Pemain asing hampir semua sudah gabung, tinggal menyempurnakan chemistry di lapangan,” tambah Arthur.
Manajer tim Mochamad Syahid turut menyuarakan optimisme yang sama. Menurutnya, atmosfer tim sedang sangat positif dan penuh semangat menyambut kompetisi.
“Alhamdulillah pre-season berjalan lancar dan progresif. Tinggal bagaimana kami menjaga konsistensi ini sampai liga berjalan,” kata Syahid.
Persik Kediri akan melakoni laga perdana BRI Super League dengan bertandang ke kandang Bali United, pada 10 Agustus 2025. Laga tersebut akan menjadi barometer pertama seberapa siap Macan Putih mengaum di kompetisi musim ini.
🔜 Kick-off tinggal menghitung hari. Are you ready, Macan Mania?

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button